Home » , » Cara Edit Foto Menjadi Karikatur Menggunakan MomentCam

Cara Edit Foto Menjadi Karikatur Menggunakan MomentCam

        Lagi-lagi trend aplikasi Android menggemparkan para pecinta sosial media belakangan ini. Pasalnya ada sebuah aplikasi editing foto yang mampu merubah foto pilihan masing-masing menjadi unik dengan ciri khas tersendiri dan belum pernah ada sebelumnya. Beberapa bulan yang lalu pernah ada sebuah trend kalangan muda merubah foto paras wajah menjadi tua. Tak berapa lama kemudian muncul juga trend merubah foto bibir menjadi oranye yang mana itu masih terus berlangsung hingga sekarang ini. Belakangan ini, trend merubah foto menjadi karikatur muncul dikalangan anak muda.

Mungkin jika anda perhatikan deretan top chart free apps di Android beberapa hari ini, ada sebuah aplikasi yang menarik perhatian. Yakni MomentCam, sebuah aplikasi yang berasal dari China yang sedang digandrungi banyak orang. Daya tarik MomentCam adalah mengubah foto menjadi karikatur secara instant. Dalam deskripsinya, si developer mengklaim MomentCam adalah aplikasi pertama di dunia yang mempunyai fungsi seperti itu.

MomentCam
MomentCam

Asal kita semua tahu, MomentCam saat ini bersaing ketat dengan BBM For Android. Di Google Play Store, MomentCam berada di urutan kedua setelah BlackBerry. Cara menggunakan MomentCam sangat mudah. Kita hanya tinggal memilih foto yang sudah ada untuk diubah menjadi karikatur, kemudian MomentCam akan langsung mengubahnya. Hasilnya, tak kalah dengan sketsa seni karikatur yang dibuat manual oleh para karikaturis. Ada sekitar 150 ribu tema atau gaya kartun yang bisa dipilih oleh user.

Beberapa kritik yang dilontarkan pengguna Android terkait dengan aplikasi ini, MomentCam hanya menggunakan bahasa China saja sehingga pengguna yang berasal dari negara lain belum tentu paham dan pastinya merasa kesulitan dalam mengoperasikannya.

Dalam menanggapi hal tersebut, pihak developer tidak tinggal diam. Mereka baru saja merilis versi terbarunya MomentCam dengan beberapa perubahan seperti terdapatnya pilihan bahasa inggris seperti permintaan para penggunanya.
Sudahkah anda mencicipi aplikasi unik ini? Anda bisa mengunduh MomentCam secara gratis langsung melalui Google Play Store atau Apps Store

Referensi : ( 1 ),

0 komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya

Arsip Blog