Home » » Wow, 5 Ide Kado untuk Anak Ini Bisa Buat Bahagia

Wow, 5 Ide Kado untuk Anak Ini Bisa Buat Bahagia

Sebagai orangtua, sudah pasti ingin memberikan kebahagiaan bagi anaknya. Terlebih lagi jika anak masih berusia dibawah 13 tahun yang sangat memerlukan perhatian lebih. Salah satu cara untuk membahagiakannya yaitu memberikan kado saat ulang tahunnya ataupun prestasi yang ia raih seperti mendapat ranking di sekolah, juara lomba dan semacamnya.

5 Ide Kado untuk Anak

Ada tidaknya perayaan ulang tahun, pemberian kado merupakan hal penting agar si anak merasa spesial karena diperhatikan oleh orangtuanya. Bingung untuk memberikan hadiah yang tepat untuk anak? Beberapa ide kado untuk anak dibawah ini mungkin bisa menjadi referensi.

Kado untuk Anak


Ayah dan bunda bisa menjadikan 5 ide kado untuk anak ini menjadi rujukan ketika akan membeli sebuah hadiah untuk anak.

1. Konsol Game dan Game

Saat ini terdapat 3 pabrikan konsol game yang bisa orangtua pilih untuk dijadikan kado yaitu Playstation (PS 4, PsP), XBox atau Nintendo. Selain hal itu, dapat juga memberikan kado game/permainannya seperti Need for Speed bagi anak laki.

Ide Kado untuk Anak - Konsol Game

2. Mainan Otomotif

Bagi orangtua yang memiliki anak laki-laki, mainan otomotif ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mengenalkan anak kepada berbagai jenis kendaraan. Beberapa mainan ini seperti motor, mobil, bus, dan semacamnya. Saat ini sedang populer motor mini, hal tersebut boleh juga menjadi kado untuk anak. Selain itu, ada juga mobil mini, miniatur motor (diecast), miniatur mobil (diecast), mobil remote, dan lainnya.

3. Mainan Boneka

Mainan boneka ini paling tepat untuk diberikan kepada anak perempuan. Boneka barbie paling populer, namun selain itu juga ada beberapa pilihan seperti teddy bear, hello kitty, rilakkuma, karakter dalam sebuah kartun dan sejenisnya.

Ide Kado untuk Anak - Hello Kitty

Baca Juga : Kado Pernikahan Unik Pulau Moyo

4. Mainan Pendidikan

Cocok untuk anak laki-laki dan perempuan. Mainan pendidikan ini banyak jenisnya seperti puzzle, mewarnai, berhitung, membaca (buku dongeng/cerita), dan lainnya. Kado untuk anak ini dapat melatih si anak memiliki tambahan kemampuannya dan juga melatih otak agar lebih optimal.

5. Binatang

Jika orangtua ingin mengenalkan berbagai jenis binatang, pemberian kado ini layak untuk diberikan. Ada dua ide kado ini yaitu pertama, mengajak anak ke kebun binatang dan kedua, memberikan kado mainan binatang. Kedua hal tersebut bisa dipilih salah satu ataupun digabung keduanya tidak menjadi masalah. Mengenal binatang penting juga bagi si anak bahwa ada binatang yang perlu disayangi dan dipedulikan sehingga semoga si anak memiliki rasa kepedulian yang tingi.


Semoga inspirasi ide kado untuk anak tersebut dapat menjadi referensi bagi orangtua ketika ingin memberikan sebuah kado yang spesial saat momen penting yang dialami oleh si anak. Jangan lupa untuk memperhatikan keamanan mainan tersebut, apakah ada bahan berbahaya bagi kesehatan si anak.

0 komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya

Arsip Blog