Home » » 7 Manfaat Bersepeda untuk Kesehatan

7 Manfaat Bersepeda untuk Kesehatan

7 Manfaat Bersepeda untuk Kesehatan ~Bersepeda juga termasuk kategori olahraga yang cukup mudah dilakukan, selain menjadi gaya hidup, bersepeda juga memberi manfaat yang luar biasa untuk kesehatan tubuh. Kampanye sehat dan hemat energi serta global warming tentu menjadi motivasi tersendiri untuk meningkatkan minat banyak orang untuk bersepeda, sebab dengan melakukannya secara rutin, tidak saja berdampak positif bagi tubuh, tetapi bermanfaat juga bagi alam sekitar.

Bagi anda yang biasa bersepeda dan ingin mencoba bersepeda, maka sangat baik jika diiringi dengan mengetahui Manfaat Bersepeda Bagi Kesehatan, Maka dari itu akan menjelaskan apa saja 7 Manfaat Bersepeda untuk Kesehatan kita, berikut penjelasannya.



Sepeda-olahraga-manfaat

1. Memperlancar Sistem Peredaran Darah
Bersepeda tidak saja sehat untuk tubuh, akan tetapi bersepeda mampu memperkuat otot jantung dan paru-paru serta mampu memperlancar peredaran darah dan oksigen dalam tubuh.

2. Melatih Daya tahan Jantung dan Paru-paru
Saat kita bersepeda, maka hal itu akan membantu sistem pernafasan dalam jangka yang lebih panjang. Jika bersepeda kita lakukan secara teratur, maka hal ini juga akan memberikan manfaat besar terkait dengan daya tahan jantung dan paru-paru.

3. Membantu Kestabilan Gula darah
Diabetes merupakan salah satu penyakit yang memerlukan kesabaran dalam penanggulangannya, baik dari sisi penyembuhan maupun pengobatan. Selain obat serta aturan makan, ternyata dengan bersepeda, kadar gula darah dalam tubuh bisa stabil. Hal ini karena bersepeda merupakan olahraga yang mudah dan tidak ekstrim yang mampu anda gunakan sebagai pengganti olahraga rutinitas.

4. Memperkuat otot-otot tungkai bawah
Ketika anda bersepeda, maka tungkai otot anda sangat berperan penting. Dengan rajin bersepeda, tentu akan melatih dan membiasakan tungkai untuk terus bekerja yang secara otomatis akan memperkuat daya tahan otot-otot tungkai bawah.

5. Membakar lemak dengan Efektif
Olahraga merupakan kegiatan yang sangat efektif untuk membakar segala bentuk lemak dalam tubuh, hal ini tidak terkecuali dengan bersepeda. Dengan bersepeda secara teratur, maka lemak dalam tubuh akan terbakar dan menyusut secara pasti. Bersepeda selama 30 menit ternyata mampu membakar lemak sekitar 130-150 kalori.

6. Menghilangkan stress
Saat berolahraga, tubuh biasanya akan menghasilkan hormon endorphin sebagai respon fisiologis. Dampak positif dari hormon endorphin adalah mampu memberikan perasaan senang pada suasana hati kita. Alhasil tidak ada salahnya, jika Anda merasa tertekan dengan pekerjaan, tugas kuliah, patah hati, tertekan dan sebagainya. Bersepedalah! Sistem peredaran darah dan oksigen lancar, hormon enforphin meningkat, bisa melihat pemandangan di jalan yang dilalui dan lainnya. Perasaan pun jadi lebih lega dan tenang dalam berfikir.

7. Sehat Jasmani
Bersepeda dengan teratur tentu akan membuat tubuh jasmani kita sehat, selain itu kesehatan tubuh akan tetap stabil jika kita melakukan olahraga yang satu ini dengan teratur dan rajin.


Demikian artikel tentang 7 Manfaat Bersepeda untuk Kesehatan, semoga artikel ini memberi manfaat besar bagi kesehatan kita semua.

0 komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya

Arsip Blog