Home » » 7 Orang Terkenal yang Mendadak Menjadi Gelandangan

7 Orang Terkenal yang Mendadak Menjadi Gelandangan

Micro Cyber 2 - Kesuksesan memang menjadi suatu impian bagi setiap orang. Biasanya mereka mencari kesuksesan melalui karir. Tetapi sukses itu belum tentu akan melekat pada diri kita, semua tergantung dengan apa yang telah kita lakukan dan yang akan kita lakukan. Bahkan kita juga bisa dengan tak sengaja merusak karir kita sendiri dengan tingkah laku kita sendiri. Seperti dibawah ini, beberapa contoh orang sukses yang mendadak menjadi melarat gara-gara ulah diri sendiri :

Natasha Lyonne Artis Hollywood

Natasha Lyonne Artis Hollywood

Natasha pernah menjadi artis terkenal dan mendadak menjadi gembel pernah dialami oleh Natasha Lyonne. Pada 1990-an, Lyonne sering tampil di layar tv memerankan film 'But I'm a Cheerleader'. Selain itu dia juga sukses memerankan aktingnya dalam film 'Slums of Beverly Hills', dan 'American Pie'. Aktris yang satu ini ternyata sering berurusan dengan kepolisian karena beberapa kasus kriminal yang dilakukannya. Setelah itu, dia juga harus bolak-balik rumah sakit karena penyakit paru-paru dan hepatitis C yang dideritanya. Lebih ironisnya sob, Natasha Lyonne lalu diusir dari rumah temannya dan hidup di jalanan. Sejak saat itu, Lyonne berusaha memperbaiki sikap dan karirnya.


Rocky Lockridge Juara Tinju Dunia

Rocky Lockridge Juara Tinju Dunia

Rocky Lockridge Juara Tinju Dunia
Rocky Lockridge adalah seorang petinju sukses dengan prestasi mengagumkan. Dalam 53 pertandingan dia sukses membukukan 44 kali kemenagan dimana 36 kali menang KO. Dia dikenal sebagai petinju profesional sejak pertama kali dia bertinju, dimana saat itu dia sukses mengkanvaskan mayweather di ronde pertama. Hasil ini sekaligus mengukuhkannya menjadi juara di kelas bulu. Tapi sayang karir cemerlangnya tidak diimbangi dengan gaya hidup yang sehat. Dia mulai menkonsumsi alkohol dan obat obatan terlarang dan juga mengaku kecanduan obat selama 20 tahun dan terlalu sering berpesta. Tak heran mantan juara tinju dunia ini tak punya sepeserpun uang yang tersisa. Tubuhnya tak sekekar dulu dan ia harus hidup di jalanan. Kembali lagi penyesalan selalu berada di belakang


Damarys Ruiz Miss Venezuela

Damarys Ruiz Miss Venezuela
Karir cemerlang memang takkan selamanya menyinari hidup seseorang, ada saat dimana karir sekaligus harta akan diambil oleh Tuhan. Karena sejatinya,semua yang kita miliki adalah titipan dari Tuhan. Itulah makna yang bisa kita ambil dari seorang Damarys Ruiz, mantan Miss Venezuela tahun 1973. Ruiz yang telah berusia 68 tahun ditemukan meninggal setelah hidup menjadi gelandangan selama 15 tahun. Jenazahnya terkapar mengenaskan di jalanan. Tak disangka, wanita yang bergelar sarjana hukum tersebut harus memiliki akhir hayat yang demikian tragis. Ia berhenti menjadi seorang hakim dan mencoba menjadi penjual kerajinan tangan. Tapi sayang, usahanya gagal bahkan Ruiz ditelantarkan oleh keluarganya sendiri.


Willy Aames Mantan Aktor

Willy Aames Mantan Aktor
Hidup dalam kesengsaraan setelah mengalami masa sukses rupanya dialami oleh seorang aktor Willie Aames. Dulunya aktor yang sempat membintangi film "Charles in Charge" dan "Eight Is Enough" ini diduga karena gaya hidupnya yang suka hura hura, dia harus menghadapi beratnya kebangkrutan. Dia pun harus tidur di semak-semak dan area parkir. Pada zaman kesuksesannya, dia sempat mencetak US$ 1 juta (Rp 11,1 triliun) sungguh sebuah jumlah yang fantastis.


Sugar Ray Williams Bintang NBA

Sugar Ray Williams Bintang NBA
Menjadi seorang bintang di lapangan, apalagi jadi pemain berprestasi di NBA, ternyata tak membuat kehidupan orang itu akan terjamin. Hal itulah yang dialami Ray Williams. Saat ini, mungkin namanya tidak banyak dikenal, tapi di tahun 1970 an, seorang William adalah atlet terkenal yang bermain untuk tim NBA Boston Celtic. Tapi siapa sangka, baru-baru ini kehidupannya tak seenak saat ia menjadi bintang lapangan. Tahun 2010 yang lalu, ia ditemukan tidur di jalanan. Saat ditanyai oleh Boston Globe, ia mengungkapkan rasa kecewanya karena NBA tidak memperhatikan para pemain yang telah pensiun seperti dirinya.


Bobby Driscoll Aktor Pemenang Academy Award

Bobby Driscoll Aktor Pemenang Academy Award
Bobby Driscoll sangat terkenal berkat keahliannya bermain peran dalam beberapa film. Dunia mengenangnya sebagai seorang mantan artis cilik yang menggemaskan. Sayang di usia dewasa, ia harus mengalami nasib yang tragis karena ulahnya sendiri. Bahkan Piala Academy Award pernah ia menangkan setelah menjadi bintang di film Yang berjudul “The Window”. Saat usianya menginjak 31 tahun, ia ditemukan tewas tanpa meninggalkan harta sepeserpun. Selain itu, penyebab kematiannya adalah karena kecanduan obat-obatan.


Houston McTear Pelari Tercepat Dunia

 Houston McTear Pelari Tercepat Dunia
Houston adalah pria yang pernah tercatat sebagai pelari tercepat di dunia. Sayang ia jatuh miskin dalam waktu yang singkat, setelah ia menyandang gelar tersebut. Houston memecahkan rekor berlari 100 yard (91,44 meter) hanya dalam 9 detik saja, keren bukan? Karena klub olahraga yang ia tempati mengalami kekurangan dana. Houston harus rela menerima nasib sebagai gelandangan dan tidur di jalanan selama tiga tahun. Untungnya seorang dermawan yang manaruh iba pada hidupnya yang sulit tersebut, membantu hidupnya.

Tidak hanya terjadi di luar negeri, di negeri kita juga banyak artis maupun atlit yang berakhir dengan penderitaan entah itu karena ulahnya sendiri maupun tanpa adanya bantuan yang seharusnya dia dapat. Semoga tidak terjadi lagi di Indonesia. Berkaca dari kejadian diatas, hendaknya kita harus tetap semangat dan cinta keluarga walaupun kita sedang sukses di atas angin. Semangat!

sumber:http://www.anehdidunia.com/2015/07/orang-terkenal-jadi-gelandangan.html
Nah, itulah beberapa orang yang awalnya terkenal kemudian mendadak menjadi melarat bahkan menjadi gelandangan. Sayang sekali bukan? Hidup itu tak harus mewah sob, asalkan kepribadian kita baik saja. Sekian dan Terimakasih~

0 komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya

Arsip Blog