Home » » Cara Yang Benar Dalam Memilih Flashdisk Baru

Cara Yang Benar Dalam Memilih Flashdisk Baru

Micro Cyber 2 - Kali ini saya akan mengajak sobat semua untuk membahas tentang flasdisk. Terutama saat memilih flashdisk ketikan sobat akan membeli flashdisk baru. Siapa sih yang tidak tahu tentang flashdisk !?

Flashdisk atau USB Flash Drive ialah alat penyimpanan data dengan memori kilat tipe NAND yang mempunyai alat penghubung USB yang saling terintergrasi. Hampir semua orang memilikinya, dikarenakan banyak yang membutuhkannya. Namun dengan melihat kebutuhan manusia yang kian banyak akan flashdisk ada juga orang-orang yang tidak bertanggung jawab telah memalsukan flash disk, dan pastinya kualitas yang palsu jauh beda dengan flashdisk asli yang bagus. Jangan sampai kita harus mengeluarkan budget terus-menerus karena baru sebentar flashdisk kita sudah rusak, karena itu saya akan memberika solusi kepada sobat semua!  http://microcyber2.blogspot.com/

Cara Memilih Flashisk :


1. Kekuatan Casing Flashdisk

Nah, disini terkadang kita mengacuhkan kekuatan casing pada flashdisk karena pasti kita memilih casing flashdisk yang menarik dan terlihat cantik. Seharusnya kita terlebih dahulu mempertimbangkan dan mengecek kekuatan casing itu, karena penggunaan setiap harinya hanyalah menancapkan dan mencabut flashdisk. Jadi kekuatan casing menjadi yang nomor satu, kalau tidak casing akan mudah lepas dengan jeroan/ isi casing tersebut dan flashdisk mudah rusak.


2. Ukuran Casing Flashdisk

Selain dari memperhatikan kekuatan casing, kita juga harus memperhatikan ukuran casing terutama pada ukuran lubang pada tancapan flashdisk sehingga tidak akan berbenturan/ susah masuk pada port USB. Selain itu juga lebih baik memilih flashdisk yang ramping agar mudah dibawa dan mudah pula ditancapkan pada port USB.


3. Penutup Flashdisk

Bagian penting yang terdapat pada casing yang juga harus diperhatikan ialah penutup flashdisk. Pilihlah tutup yang menyambung pada bagian badan flashdisk. Dengan seringnya dibuka dan ditutup flashdisk akan menyebabkan bagian tutup mudah longgar, sehingga tutup flashdisk yang tidak tersambung dengan badan casing akan hilang karena sudah lama dipakai.
NB : Apabila flashdisk yang tutupnya hilang terkena air, tunggu dulu sampai kering baru boleh dicolokkan.


4. Merek Flashdisk

Langkah awal dalam mencari informasi dari suatu produk ialah tentukan merek. Saat ini telah banyak merek flashdisk yang dipasarkan.dalam mencari informasi merek flashdisk yang terbaik kunjungilah situs resmi atau bacalah review flashdisk di forum online. Dan pilihlah merek flashdisk yang direkomendasikan oleh anggota forum, biasanya produk yang direkomendasikan berdasarkan pengalaman mereka masing-masing.


5. Harga Flashdisk dan Kapasitas Penyimpanan Flashdisk

Harga merupakan suatu hal yang vital saat ini, karena tingkat ekonomi pada setiap orang berbeda-beda. Banyak yang tergiur dengan harga yang relatif murah namun ia bisa mendapatkan kapasitas penyimpanan yang besar. Sebenarnya hal itu bisa menjadi salah satu kelemahan dalam membeli flashdisk. Harga yang murah dengan kapasitas yang besar tidak menjamin flashdisk dapat bertahan lama. Sebagian besar flashdisk yang berhargakan murah itu merupakan hasil bajakan atau bahan tiruan (Palsu). http://microcyber2.blogspot.com/


6. Kemampuan Menyimpan dan Membaca Data

Kemampuan setiap flashdisk dalam kecepatan transfer data berbeda-beda jika dilihat dari sisi merek dan besarnya kapasitas. Maka sebelum membeli ketahuilah terlebih dahulu kecepatan transfer data flashdisknya. Jika sobat  ingin mengetahu informasi kecepatan transfer data setiap merek flashdisk silahkan Klik Disini


7. Kondisi Fisik Flashdisk

Fisik dari flashdisk juga perlu kita perhatikan, untuk menghindari hal yang tidak diinginkan seperti terkena percikan air, benturan, dan lain-lain. Carilah flashsdisk dengan kualitas bahan serta bentuk yang kokoh. Hal tersebut untuk mengantisipasi terjadinya benturan atau flashdisk tidak sengaja terjatuh.
NB : fisik flashdisk yang terbaik ialah flashdisk yang memakai lapisan luar berbahan karet, tapi tetap pilihlah yang ramping. http://microcyber2.blogspot.com/


8. Keaslian Flashdisk

Ketika membeli sebuah flashdisk pastikan produk tersebut asli, belilah flashdisk pada toko yang kamu percaya dan jangan sekali-kali tergiur dengan harga yang murah.


Cara membedakannya sebenarnya gampang, biasanya yang asli ada tulisan di ujung atau body yang ditulis dengan menggunakan laser, Seperti gambar dibawah :

flashdisk asli
Contoh Flahdisk Asli
(Bertuliskan Merek dan Kode-kode yang tidak terlalu jelas)


Flashdisk Palsu
Contoh Flashdisk Palsu


Seikian dulu sob yang bisa saya bagikan kepada sobat semua ...
Semoga dapat bermanfaat ... :)


sumber:http://www.kalope.com/8-tips-memilih-flashdisk-yang-terbaik/

0 komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya

Arsip Blog