Home » , » Serunya Berkunjung Di Pantai Terbersih Di Bali - Pantai Nusa Dua.

Serunya Berkunjung Di Pantai Terbersih Di Bali - Pantai Nusa Dua.

Gambar Foto Keren Pemandangan Pantai Nusa Dua Bali
Pantai Nusa Dua - Credit Image:  Facebook : Nusa Dua Bali

Bagi anda sedang memiliki rencana untuk melakukan liburan dengan buah hati anda menikmati indahnya pasir pantai yang putih ke Pulau Bali. Maka pantai Nusa Dua merupakan salah satu pantai di Bali yang sangat sesuai dengan anda saat berlibur bersama anak-anak anda.

Ada alasan kenapa saya memberikan rekomendasi kepada anda untuk memilih pantai Nusa Dua sebagai destinasi wisata anda saat di Bali bersama anak-anak anda.


Lokasi Pantai Nusa Dua Bali.

Ada alasan lainnya yaitu letak dari pantai Nusa Dua yang berada tidak jauh dari Bandara Ngurah Rai, Bali. Yakni sekitar 20 menit perjalanan ke arah selatan dan melintasi By Pass Ngurah Rai.

Selain dekat dengan Bandara Ngurah Rai, Pantai ini juga berada bersebelahan dengan pantai Tanjung Benoa Bali yang jug merupakan pusat obyek wisata air khususnya permainan parasailing, jetski, banana boat, snorkeling serta berbagai aktivitas air lainnya.

Namun bagi orang lokal, mereka tidak menyebut pantai ini dengan sebutan pantai Nusa Dua melainkan dengan nama lain, yaitu untuk pantai di bagian utara mereka menamakan pantai Mengiat Nusa Dua dan untuk pantai di bagian selatan mereka menamakan pantai Geger Nusa Dua.


Pantai Nusa Dua Pantai Terbersih Di Bali.


Banyak orang yang mengatakan bahwa Pantai di Nusa Dua merupakan pantai terbersih yang terdapat di Bali yang memiliki ombak yang sangat tenang, juga berair dangkal, sehingga sangat cocok untuk anda dan anak anda berenang dan bermain air.

Area pantai Nusa Dua sangat terjaga dan terawat kebersihannya. Hal ini tak lepas dari kesadaran masing-masing hotel yang dibangun di pinggiran pantai yang memanh diwajibkan untuk selalu menjaga dan merawat kebersihan pantai.


Sektor Pariwisata Di Pantai Nusa Dua.

Pantai Nusa Dua ini merupakan pantai berpasir putih dengan gelombang ombak yang tidak begitu keras. Maka tak heran jika banyak investor asing hingga kini terus berlomba-lomba untuk membangun berbagai fasilitas penunjang sarana pariwisata yang berada berdekatan dengan kawasan pantai.

Banyaknya fasilitas penunjang pariwisata di destinasi wisata Nusa Dua Bali ini memang sangat cocok bagi para pengunjung yang suka berjemur atau berenang di kawasan pantai yang memiliki suasana tenang.

Disini tidak ada pedagang keliling yang menjajakan barang dagangannya, tukang pijat, ataupun orang yamg menyewakan papan surfing seperti layaknya di pantai Kuta .

Di pantai Nusa Dua Bali ini sering diselenggarakan berbagai macam event besar yang selalu mendatangkan banyak tamu dari berbagai negara sehingga memberikan peluang bagi para investor untuk menyediakan hotel berbintang bagi para pejabat dari masing-masing negara yang akan tersebar menginap di seluruh hotel yang berada dekat di kawasan pantai Nusa Dua Bali.



Penginapan Di Nusa Dua Bali.

Di dekat kawasan pantai Nusa Dua Bali ini banyak dibangun hotel–hotel mewah yang berdiri megah dibangun sepanjang kawasan pantai dengan harga sewa per malam yang cukup mahal. Sebagian besar hotel berbintang yang terdapat di sekitar pantai Nusa Dua Bali ini dibanderol dengan harga kamar di atas satu juta rupiah per malam.

Dan para pejabat negara yang datang ke Nusa Dua sangat suka menginap di hotel-hotel yang berada dekat dengan area pantai karena mereka dapat menyaksikan keindahan pantai dengan air laut yang tenang ditambah lagi dengan udara yang segar yang jauh dari polusi udara, sehingga membuat mereka merasa nyaman dalam menyelenggarakan tugas-tugas negara selama di Nusa Dua Bali.

Pantai Nusa Dua Bali hampir tidak pernah sepi pengunjung. Pasalnya pemerintah daerah setempat dan juga para investor telah menyediakan berbagai macam fasilitas penunjang pariwisata.

Fasilitas penunjang pariwisata tersebut seperti lahan parkir kendaraan yang luas, area khusus untuk jalan sore, area taman yang sangat terawat, toilet umum, tempat sampah, serta beberapa petugas penjaga pantai yang siap membantu anda.


Kegiatan Foto Prewedding Di Pantai Nusa Dua Bali.

Beberapa calon pasangan pengantin memilih lokasi pantai Nusa Dua Bali sebagai tempat pengambilan foto pre wedding. Biasanya mereka akan menyewa sepasang unta untuk diikutkan dalam pemotretan. Mereka juga akan ditemani oleh seorang pawang unta untuk membantu mengarahkan posisi unta yang diinginkan oleh calon pasangan penga

0 komentar:

Posting Komentar

Mengenai Saya

Arsip Blog